Masohi,Seputarmaluku.- Dengan digelarnya pasar murah ramadhan diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat, terutama bagi warga yang kurang mampu untuk memanfaatkan pasar murah yang harganya dibawah standar pasar. selain murah, kegiatan ini memberikan peluang bagi pedagang untuk mendistribusikan barang dagangan mereka.
“Kegiatan Pasar murah Ramadhan ini benar-benar tepat sasaran, selain untuk warga, dapat memberikan kemudahan bagi pedagang untuk mendistribusikan barang dagangan mereka,” Demikian dikatakan Bupati Maluku Tengah, Tuasikal Abua Rabu,(14/6) saat membuka pasar murah ramadhan yang di pusatkan di teminal Binaya Kota Masohi.
Turut hadir kegiatan tersebut, Anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Unsur TNI, Polri dan Pimpinan SKPD lingkup Pemkab setempat.
Dalam kesempatan itu juga Bupati memberikan Apresiasi bagi Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) maupun para pengusaha dan pedagang atas kerja sama yang baik sehingga kegiatan pasar murah dapat terlaksana,”akunya.
Sekedar tahu bahwa pelaksanaan pasar murah ramadhan ini berlangsung selama tiga hari,”ucap Bupati. (SP-01)
Like this:
Like Loading...
Terkait